







𝘿𝙐𝙆𝙐𝙉𝙂 𝙎𝘼𝙀, 𝘿𝙄𝙎𝙉𝘼𝙆𝙀𝙎𝙒𝘼𝙉 𝙂𝘼𝙉𝘿𝙀𝙉𝙂 𝘽𝙋𝙎𝙄𝙋 𝘽𝘼𝙉𝙏𝙀𝙉
Hallo SobaTernak 
, menindaklanjuti kunjungan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan di Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Lapas Kelas III Rangkasbitung maka Kepala Dinas menggandeng Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Banten untuk turut bersama sama membantu dan mengembangkan kegiatan Peternakan di SAE.


Kepala BPSIP Banten Dr. Ismatul Hidayah, SP., MP menyambut baik inisiatif Disnakeswan dan akan berupaya untuk membantu dan memfasilitasi kegiatan peternakan di SAE berupa pemberian Day Old Chick (DOC) Ayam Kampung Unggul Balitbangtan (KUB) yang merupakan ayam kampung hasil seleksi genetik hasil persilangan antara sesama ayam kampung oleh Balai Penelitian dan Pengembangan Pertanian.
Pada kesempatan yang sama Kalapas Rangkasbitung Suryanta Leonardo Situmorang menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan dan Kalapas menyatakan siap untuk melaksanakan arahan maupun bimbingan demi kesuksesan kegiatan usaha peternakan di SAE sebagai sarana pembelajaran bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).
Diharapkan dengan pertemuan ini akan terjalin sinergitas yang baik sehingga dapat mensukseskan pembangunan peternakan di Kabupaten Lebak serta membentuk kemandirian WBP dengan memberikan bekal teknis yang dapat dimanfaatkan setelah kembali ke masyarakat sehingga meminimalisir residivis.
@viajayabaya
@h.adesumardi
@boedsan @lapasrangkas @ajis_suhendi14.229 @mat.yoeniar @sriherny
#saerangkasbitung #sae #lapasrangkasbitung #wbp #ternak #peternakan #lebak #lebakunique #bekerjadenganHati
Sumber : https://facebook.com/587899376858771